16 Februari 2009

Lobster Induk Red Claw

Untuk mengawinkan induk betina dan jantan, akan lebih cepat dengan perbandingan, betina lebih banyak daripada jantan. Misalnya, dalam satu wadah (1m x 1m), diisi dengan 3 jantan dan 5 betina. 3 jantan ini dimaksudkan agar terjadi persaingan, sehingga pemijahan akan lebih cepat.
Setelah bertelur, induk betina dikarantina/dipisahkan agar telur-telurnya menetas sempurna. Setelah menetas, telur tersebut menjadi burayak dan akan terus menempel pada induknya, hingga pada akhirnya akan terlepas dengan sendirinya. Burayak-burayak tersebut juga dapat dilepaskan dari induknya dengan paksa, setelah 3-4 hari. Setelah seluruh burayak lepas, induk betina akan melakukan molting (ganti kulit), dan pada saat berikutnya, indukan tersebut biasanya akan menghasilkan telur yang lebih banyak dari sebelumnya.
Batas yang optimal bagi indukan untuk menghasilkan telur, adalah 2x sampai 4x setahun. Hal tersebut untuk menjaga kelangsungan hidup sang induk nantinya, sebab sang induk bisa WAFAT di tengah jalan kalau di paksa terus bertelur. Dari pada rugi, lebih baik sabar, toh Anda bisa membeli lobster induk yang betina secara satuan bila ingin menambah lobster yang bertelur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pemesanan Lobster Manyar

Jl. Manyar no. 676 Rt03/09, Duta Kranji, Bekasi Barat
call:
0838 95568255


www.lobstermanyar.blogspot.com

Lobster Manyar telah berganti nama dengan Ringga Buana Lobster